Android adalah sistem operasi untuk telepon seluler yang berbasis linux. Android menyediakan platfrom terbuka bagi para pengembang untuk menciptakan aplikasi mereka sendiri, yang digunakan oleh bermacam peranti bergerak. Awalnya, google Inc. membeli Android Inc. (pendatang baru yang membuat peranti lunak untuk ponsel) kemudian untuk mengembangkan android, dibentuklah Open handset Alliance , konsorsium dari 34 perusahan peranti keras, peranti lunak, dan telekomunikasi.
Di dunia ini terdapat dua jenis distributor sistem android. Pertama yang mendapat dukungan penuh dari Google atau Google Mail Services (GMS) dan kedua adalah yang benar-benar distribusinya tanpa dukungan langsung dari google atau dikenal sebagai Open Handset Distribution.
Android versi 1.1
Pada maret 2009, google merilis Android versi 1.1, android versi ini dilengkapi dengan pembaruan estetis pada aplikasi, jam, alarm, voice search (pencarian suara), pengiriman pesan dengan Gmail, dan pemberitahuan email.
Android versi 1.5 (cupcake)
Pada pertengahan mei 2009, google kembali merilis telepon seluler dengan menggunakan android dan SDK (software Developtment Kit). Terdapat beberapa pembaruan termasuk penambahan beberapa fitur dalam seluler versi ini, yakni kemampuan merekam dan menonton video dengan modus kamera, menggugah video ke youtube dan gambar ke Picasa langsung dari telepon, dukungan bluetooth A2DP, kemampuan terhubung secara otomatis ke headset bluetooth, animasi layar, dan keyboard pada layar yang disesuaikan dengan sistem.
Android versi 1.6 (donut)
Dirilis pada september 2009 dengan menampilkan proses pencarian yang lebih baik dibanding sebelumnya, penggunaan baterai indikator dan kontrol applet VPN. Fitur lainnya adalah galeri yang memungkinkan pengguna untuk memilih foto yang akan dihapus. Kamera, camcorder dan galeri yang terintegrasi. CDMA / EVDO, 802.1x, VPN, gestures, dan text-to speech engine. Kemampuan dial kontak. Teknologi text to change speech (tidak tersedia pada semua ponsel). Pengadaan resolusi VWGA.
Android versi 2.0 / 2.1 (eclair)
Pada 3 desember 2009 kembali diluncurkan ponsel android dengan versi eclair, perubahan yang dilakukan adalah pengoptimalan hardware, peningkatan Google Maps 3.1.2, perubahan UI dengan browser baru dan dukungan HTML5, daftar kontak yang baru, dukungan flash untuk kamera 3,2 MP, digital zoom, dan bluetooth 2.1.
Android versi 2.2 (froyo : frozen yoghurt)
Andriod froyo diluncurkan pada 20 mei 2010. Perubahan-perubahan umumnya terhadap versi-versi sebelumnya anatara lain dukungan Adobe Flash 10.1, kecepatan kinerja dan aplikasi 2 sampai 5 kali lebih cepat, intergrasi V8 JavaScript engine yang dipakai google chrome yang mempercepat kemampuan pada browser , pemasangan aplikasi dalam SD Card, kemampuan WiFi Hotspot portabel, dan kemampuan auto update dalam aplikasi android market.
Andriod versi 2.3 (gingerbread)
Pada 6 desember 2010 diluncurkan. Perubahan umum yang didapat dari android versi ini antara lain peningkatan kemampuan permainan (gaming), peningkatan fungsi copy paste, layar antar muka (User Interface) didesain ulang, dukungan format video VP8 dan WebM, efek audio baru (reverb, equalization, headphone virtualization, dan bass boost), dukungan kemampuan Near Field Comunication (NFC), dan dukungan jumlah kamera yang lebih dari satu.
Android versi 3.0 (honeycomb)
Google baru saja merilis SDK dari android versi 3.0 ini yang ditujukan untuk pengembang/programer perangkat lunak. Meski belum dirilis untuk publik namun dengan adanya SDK ini bisa memberikan gambaran mengenai kemampuan OS mobile yang dioptimasi untuk tablet. 10 fitur baru yang ada di OS ini:
- efek grafik 3 dimensi yang bisa bekerja dengan mulus walaupun untuk aplikasi dengan kebutuhan kinerja grafis tinggi.
- Antarmuka pengguna (UI) didesain ulang khusus untuk tablet dengan memperhitungkan ukuran layar yang lebih besar daripada OS android sebelumnya yang didesain untuk layar smartphone ukuran 4 inci.
- Multitasking yang lebih mudah dengan adanya peluncur aplikasi yang baru dijalankan (recent apps).
- Papan ketik virtual yang bersahabat dan mudah digunakan.
- Copy/paste yang lebih baik dengan tambahan opsi menu untuk operasi manipulasi teks.
- Peningkatan koneksi WiFi dan bluetooth untuk tethering.
- Penjelajahan web anonim juga didukung dalam Honeycomb.
- Aplikasi yang sudah ada juga akan tetap bekerja baik mesti aplikasi yang tersedia di Android Market saat ini didesain untuk smartphone yang memiliki ukuran layar lebih kecil.
- Pengoperasian email lebih mudah dengan tampilan dua bagian layar.
- Widget akan lebih interaktif dengan fungsi yang lebih beragam dan tidak hanya pasif menunggu informasi dari pengguna.
Android versi 4.0 (ice cream sandwich)
Jadwal peluncuran pasti belum diberikan. Di versi terbaru ini, Sistem Operasi Android akan mengalami berbagai macam perbaikan dan tentunya dengan fitur-fitur terbaru yang belum pernah ada di Android versi sebelumnya baik itu Android 3.0 Honeycomb, Android 2.3 Gingerbread ataupun Android 2.2 Froyo.
- Fitur pertama yang bakal hadir di Android 4.0 Ice Cream Sandwich adalah Face Recognition Software, dengan fitur ini memungkinkan kita untuk mengunlock ataupun lock Smartphone Android menggunakan wajah kita, dan bahkan lebih jauh lagi dengan fitur ini akan bermanfaat dalam proses editing photo ataupun simulasi game.
- Virtual Camera Operator, kalau fitur yang satu ini memungkinkan camera untuk mengenali suara yang muncul, sehingga nantinya camera akan fokus ke suara tersebut. Fitur ini akan sangat bermanfaat terutama jika kita sedang mewawancarai seseorang dan kita berniat mengambil foto orang yang diwawancarai, maka secara otomatis camera akan fokus kepada orang yang sedang diwawancarai tersebut.
- Support USB, jangan khawatir dengan Android 4.0 Ice Cream Sandwich, smartphone atau tablet Android akan dengan mudah mengenali perangkat USB yang dicolokan. Mulai dari Keyboard USB, Mouse USB dan bahkan sampai USB PS3 Controller.
0 komentar:
Posting Komentar