Salah satu aplikasi cloud computing yang akan dibahas pada blog ini adalah DROPBOX. Saya memilih membahas DropBox dari pada aplikasi cloud computing lain karena DropBox dapat digunakan di smart phone android, yang kebetulan saya juga menggunakan aplikasi ini pada android saya.
DropBox adalah sebuah aplikasi cloud computing open source yang menyediakan jasa penyimpanan file secara online dan dapat diakses melalui berbagai media, seperti komputer, laptop dan smart phone. Teknologi cloud computing sendiri kini banyak mendapat perhatian dari industri IT, selain karena mempermudah kita dalam hal menyimpan file, juga membuat kita tidak perlu lagi menginstall puluhan program yang akan membuat komputer, laptop, atau smart phone kita semakin berat karena terlalu banyak program yang ter-install. satu hal yang terpenting adalah kita tidak perlu takut akan kehilangan data ketika personal computer yang kita gunakan mengalami masalah.
DropBox adalah sebuah aplikasi cloud computing open source yang menyediakan jasa penyimpanan file secara online dan dapat diakses melalui berbagai media, seperti komputer, laptop dan smart phone. Teknologi cloud computing sendiri kini banyak mendapat perhatian dari industri IT, selain karena mempermudah kita dalam hal menyimpan file, juga membuat kita tidak perlu lagi menginstall puluhan program yang akan membuat komputer, laptop, atau smart phone kita semakin berat karena terlalu banyak program yang ter-install. satu hal yang terpenting adalah kita tidak perlu takut akan kehilangan data ketika personal computer yang kita gunakan mengalami masalah.
File yang diupload pada DropBox melalui salah satu media dapat diakses melalui media lain tanpa batasan apapun dan jika diperlukan DropBox juga menyediakan fasilitas untuk men-share file yang diinginkan kepada orang lain. pembagian file tidak lagi harus menggunakan flashdisk maupun email yang hanya dapat dilakukan jika ukuran file di bawah 5MB. Melalui DropBox, file yang diinginkan akan dapat diupload tanpa ada batasan ukuran. File-file informasi yang kita miliki dapat tersimpan dengan rapi didalam DropBox dan yang pasti tersimpan dengan aman. Hal ini dikarenakan pada saat anda mentransfer data dilakukan melalui SSL lalu dienkripsi menggunakan metode AES-256. Kita dapat menyimpan bermacam-macam file informasi disini. Kapasitas penyimpanan yang disediakan oleh DropBox ini mampu menyimpan 500 file lagu MP3. Jika informasi berupa dokumen word atau pdf makan kapasitasnya bisa sampai 2000 halaman.
Untuk dapat memanfaatkan semua fasilitas yang dimiliki oleh DropBox maka pengguna harus membuat akun terlebih dahulu. Pada saat aplikasi DropBox dijalankan secara otomatis kita sebagai pengguna akan diminta memasukkan data diri untuk membuat sebuah akun seperti dibawah ini :
Pengguna yang telah mendaftarkan dirinya akan mendapatkan fasilitas untuk menyimpan file dengan total ukuran 2GB. Jika pengguna menginginkan lebih dari 2GB maka pengguna harus membayar sejumlah biaya sesuai dengan ukuran yang diinginkan. Pembayaran tersebut dapat dilakukan dengan menggunakan credit card. Atau Jika kita masih merasa kurang dengan kapasitas yang diberikan, kita dapat menambahnya dengan cara memberikan undangan ke teman-teman untuk menggunakan layanan DropBox. Setiap refferal kita yang bergabung, kita akan mendapatkan free-space sebesar 250MB. Selain itu, kita juga bisa menambahnya dengan cara meng-upgrade akun yang kita miliki di dropbox.
Penyimpanan data pada DropBox dapat dilakukan dengan melakukan upload melalui website milik DropBox yaitu www.dropbox.com atau dengan melakukan sinkronisasi antara folder bernama ‘DropBox’ yang terdapat pada komputer dengan akun DropBox kita.
Sejarah dari DropBox
Drew Houston (CEO DropBox) ketika ia masih berkuliah di MIT (Massachusetts Institute of Technology). Kejadian ini membuat Drew sadar bahwa ia baru saja kehilangan waktu efektif-nya untuk ber-koding ria, hanya karena data yang tersimpan didalam flash disk tertinggal saat itu. Oleh karena itu, Drew mencoba mengembangkan teknologi yang dapat membantunya jika kejadian serupa terjadi lagi di waktu yang akan datang. Bersama rekan-nya xxxxx, Drew akhirnya melakukan presentasi di depan Y-Combinator (start-up incubator company di Amerika), dan respons yang didapat pun sangat memuaskan. DropBox adalah saat dimana Drew menolak tawaran dari Steve Jobs yang saat itu mengajaknya untuk bergabung dengan Apple. Saat itu Drew berusia 28tahun, namun dirinya sudah berani menolak tawaran dari “icon of technology” saat itu dengan mengatakan “DropBox is a services, not a product”. saat ini user DropBox sudah mencapai 50 juta pengguna diseluruh dunia yang mampu diraih hanya dalam kurun waktu 1 tahun, dan meskipun 96 persen dari penggunanya tidak membayar sepeser pun, DropBox berhasil mendapatkan pendapatan USD 240 juta di tahun 2011. Jumlah pendapatan dan user DropBox diyakini akan terus bertambah, mengingat DropBox saat ini sudah bekerja sama dengan jejaring sosial Facebook.
Sumber ref :
- dinkominfo.surabaya.go.id/download.php?id=51
- http://www.belajarinternetcepat.com/simpan-data-dengan-aman-di-awan-dropbox.html
- http://www.cloudindonesia.or.id/dropbox-freemium-cloud-storage-service.html
- http://www.belajarinternetcepat.com/simpan-data-dengan-aman-di-awan-dropbox.html
- http://www.cloudindonesia.or.id/dropbox-freemium-cloud-storage-service.html
0 komentar:
Posting Komentar